>

Review Oppo Neo 3 – Harga dan Spesifikasi Terbaru

Harga dan Spesifikasi Oppo Neo 3 – Oppo vendor asal negeri tirai bambu yang namanya sudah tidak asing lagi di pasaran tanah air kembali membuat gebrakan. Kali ini Oppo kembali memperkenalkan handset terbarunya yaitu Oppo Neo 3. Tentu saja hal ini akan semakin memudahkan konsumen dalam memilih varian produk Oppo smartphone sesuai selera dan budget yang dimiliki. Lalu fitur apa saja yang dimiliki Oppo Neo 3?

Pertama yang akan NiceHP bahas adalah dari sisi desain. Smartphone yang menjadi generasi penerus dari Oppo Neo ini memiliki dimensi 132 × 65.8 × 9.3mm dengan desain yang cukup mewah.

Review Oppo Neo 3 – Harga dan Spesifikasi

Oppo Neo 3

Untuk sektor layar, dengan layar yang berteknologi tipe IPS LCD yang dibenamkan pada panel layar berukuran 4.5 inch resolusi 854 × 480 Pixel Fbeberapa pesaing dari Oppo Neo 3 untuk smartphone kelas menengah sudah menggunakan layar dengan resolusi QHD 960 × 540 yang memang cukup ideal untuk layar yang memiliki ukuran 4.5 inch.

Kekurangan Oppo Neo 3 pada sisi layar tersebut, seakan tertutupi oleh dapur pacu yang cukup tangguh. Dengan Chipset dari Mediatek yang ditanami prosesor Dual Core dengan kecepatan clock 1.3 Ghz serta memori RAM 1 GB dan GPU Mali-400 akan mengoptimalkan performa Oppo Neo 3 untuk membuka aplikasi bersamaan sekaligus.

Untuk kamera, terdapat kamera belakang 5 MP yang dilengkapi fitur pencahayaan LED Flash. Sedangkan kamera depan memiliki resolusi 2 MP. Melihat spesifikasi kamera Oppo Neo 3 tersebut terbilang diatas standart, karena rata-rata smartphone dengan harga 2 jutaan hanya memiliki sensor kamera depan resolusi VGA.

Spesifikasi Oppo Neo 3 lainnya adalah memori internal 4 GB, slot microSD pada memori eksternal hingga 32 GB, baterai tipe Li-on 1900 mAh, fitur Dual SIM yang sudah mendukung jaringan 3G HSPA+, serta konsktifitas data Bluetooth, USB OTG dan Wifi. Untuk konektifitas USB OTG memang masih jarang dimiliki oleh smartphone lain dikelasnya, sehingga fitur tersebut menjadi salah satu kelebihan dari Oppo Neo 3.

Spesifikasi Oppo Neo 3

  • DUAL SIM
  • Dimensions of 132 × 65.8 × 9.3mm
  • Display IPS LCD, 4.5 inch 854 × 480 Pixel
  • OS COLOR OS, Android Jelly Bean 4.2.2
  • CPU 1.3 GHz Dual Core MediaTek
  • Internal Memory 4GB
  • External Memory Memory Card up to 32 GB.
  • RAM 1 GB
  • GPU Mali-400
  • Connectivity GPRS / EDGE / HSPA +, Bluetooth 2.1, USB OTG, Wifi
  • Front Camera 2 MP
  • Rear Camera 5 MP
  • Battery Li-on 1900 mAh

Harga Oppo Neo 3

Harga Oppo Neo 3 sekitar Rp 2.200.000, tidak jauh berbeda dengan harga Oppo Neo generasi sebelumnya.

Bagaimana, tertarik untuk membeli Oppo Neo 3 dengan harga terjangkau yang ditawarkannya?